Cara Menghasilkan Uang Dengan CorelDraw


Ucorelers, Ada sebagian orang bertanya pada saya tentang prospek desain menggunakan program CorelDraw. Adakah manfaat secara materil yang bisa dihasilkan dari menguasai program besutan Corel ini.

Jawab saya ya tentu saja. Karena memang program ini punya nilai jual yang kuat dipasaran. Bahkan dibeberapa artikel yang saya baca, Indonesia adalah pengguna terbanyak untuk program CorelDraw sebagai software desain grafis vektor. 

Nah, dalam ulasan kali ini, saya akan coba bahas tips dan triknya meraup dollar dari program CorelDraw. Sebenarnya mudah saja kok, tidak seribet yang kita fikirkan bahkan sebagian caranya bisa membuat kita memiliki passive income. Wow. Ingin tahu?, Baca selengkapnya dibawah.

1. Membuat Portofolio Online

Di internet sebenarnya banyak situs tempat kita memajang portofolio desain yang telah kita buat. Fungsinya tentu saja untuk menarik klien. Semakin bagus dan terkenal portofolio kita, maka semakin baik pula brand yang kita miliki di mata klien. Disitus-situs tersebut kita dapat menampilkan portofolio berupa desain kartu nama, logo, brosur, banner dll. Kita tinggal memilih spesifikasi yang kira-kira sesuai dengan skill yang kita miliki. Berikut ini saya berikan tiga website populer sebagai tempat memajang hasil karya atau portofolio desain di internet.


Selain dari website-website diatas, kita juga bisa mengupload portofolio di website sendiri. 

2. Menjual Desain Online

Seperti yang saya katakan sebelumnya, dalam dunia internet terutama bagi desainer. Ada cara yang sangat memungkinkan kita untuk meraup keuntungan dengan passive income diinternet. Jualan desain !. Beberapa desainer pro yang saya temui rata-rata sudah memiliki passive income yang sangat tinggi. Padahal pekerjaannya cukup sederhana. Buat sebuah desain, submit disitus marketplace dan kemudian tunggu dollar mengalir ke akunnya. Semakin banyak disubmit, maka semakin banyak pula penghasilan. 

Sekarang, kita tak perlu bersusah payah lagi mencari situs-situs marketplace dinternet. Cukup banyak situs ini bersileweran di dunia maya, tinggal pilih mana yang paling kita suka. Oke, saya akan memberikan beberapa situs yang saya ketahui. Cek this!


Salah satu marketplace tempat para desainer grafis menjual hasil desainnya adalah Graphicriver. Kita bisa memilih kategori desain yang ingin dipasarkan. Tapi tunggu dulu, tidak semua desain yang disubmit langsung masuk dan dapat dijual. Kita harus menunggu proses review, yang bisa jadi desain yang kita ajukan ditolak karena tidak layak untuk dijual.


Salah satu tempat populer untuk berjualan desain. Rata-rata orang yang sudah lama berkecimpung didunia shutterstock agaknya punya pendapatan diatas rata-rata. Sebab hasil karya mereka terus dibeli berulang-ulang. Dan sekedar informasi tambahan, sebelumnya kita mendaftar di shutterstock, ada baiknya kita sudah memiliki pasport dan portofolio. Karena kedua hal tersebut menjadi syarat wajib untuk mendaftar menjadi kontrinutor.


Khusus kepada mereka yang berminat di dunia desain ikon. Iconfinder adalah tempat yang saya rekomendasikan untuk anda ikuti. Soalnya, dalam situs ini, kita hanya ditugaskan untuk mengupload desain ikon-ikon yang simpel. Saya yakin, kebanyakan dari pemula pun bisa membuat ikon. Selain mudah dalam registrasi, iconfinder juga merupakan aset yang sangat bagus sebagai penghasil passive income, sebab didunia per-ikon-an, iconfinder adalah nomor satu.

3. Membuat Artikel Seputar CorelDraw di Blog

Kalau yang satu ini, saya fikir juga menjadi prospek yang bagus. Soalnya saya juga melakukannya. Namun yang pasti adalah untuk menghasilkan uang via artikel yang kita tulis di blog. Ada baiknya kita juga menggunakan media tambahan, seperti google adsense dan jasa iklan lainnya. Sehingga dari traffic yang bagus kita dapat menghasilkan passive income dari iklan yang masuk.

4. Mengikuti Kontes Desain

Ini menjadi target umum para desainer. Menang di dalam kontes-kontes desain juga berpeluang menghasilkan banyak uang. Apalagi jika hadianya besar, wow, bisa kaya mendadak. Untuk kontes desain sendiri saya membaginya menjadi dua jenis, diantaranya :

a. Kontes Desain Offline

Mungkin kita pernah dengar ada sebuah perusahaan atau instansi yang sedang mengadakan sayembara untuk logo terbarunya. Maka instansi tersebut akan mulai mempromosikan sayembara tersebut baik via cetak maupun elektronik. Dan tentu ini bisa jadi peluang untuk para desainer. Kontes jenis ini biasanya akan kita temui ditingkat lokal, baik dikampus, pemerintahan atau skala nasional.

b. Kontes Desain Online

Jika kontes desain offline munculnya tidak bisa dipastikan. Maka kontes desain online selalu akan bisa dipastikan. Sebab ada wadah website yang menaunginya yang biasa disebut Crowsourcing. Kita cukup mendaftar dan menjadi peserta lomba di situs-situs tersebut. Dan untuk situs-situsnya saya sudah merangkumnya diartikel 10 Situs Crowdsourcing Untuk Desainer Grafis

5. Pelatihan Desain

Ada juga cara yang menurut saya terbilang konvensional untuk dapat menghasilkan uang dari coreldraw. Menjadi pelatih CorelDraw. Karena bagi saya, walaupun tidak terlalu menjanjikan dibanding dengan tips-tips sebelumnya. Tapi cara ini ternyata cukup efektif untuk mendapatkan pundi-pundi uang. Sekalian promosi, mungkin ada yang berminat untuk mengikuti pelatihan yang saya adakan. Bisa klik disini.

6. Freelancer Desain

Biasanya cara ini cukup efektif untuk mendapatkan uang dari CorelDraw. Kita cukup hanya membuka jasa desain secara freelancer. Misalnya menyediakan jasa pembuatan desain logo, spanduk, baliho brosur dll. Untuk anda yang ingin fokus dibagian ini. Sedikit tips untuk menjadi freelancer yang sukses adalah kuatkan promosi dan brand. Sering-seringlah mengupload karya di sosial media, buat iklan diblog sendiri atau orang lain dan terus upgrade skill desain. Setelah melakukan hal-hal tersebut, kita tinggal hanya menunggu order yang datang.

7. Kerja Di Percetakan

Jika kita sulit mendapatkan penghasilan dengan menjadi freelancer. Mungkin cara ini cukup bijak untuk mendapatkan penghasilan. Ya, cukup bekerja di percetakan. Dalam beberapa kasus, banyak percetakan yang menggunakan program CorelDraw sebagai dasar   proses desainnya. Makanya tidak diragukan lagi,  jika ada seseorang yang sudah mahir dengan program CorelDraw dan saat dia melamar di sebuah percetakan, maka pasti akan diterima. Dan setelah bekerja, kita hanya tinggal menunggu gaji yang diberikan dari pihak percetakan.

Belum ada Komentar untuk "Cara Menghasilkan Uang Dengan CorelDraw"

Posting Komentar

Berikan komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel